RSS

Aku dan Kebiasaan Merokokku Dulu


Bagiku merokok adalah suatu tindakan dan kebiasaan yang dilakukan untuk memenuhi keinginan dan kepuasan diri, merokok dulu aku lakukan untuk mendapatkan sebuah kenyamanan, ketenangan jiwa dan rasa percaya diri, merasa menjadi seorang lelaki sesunguhnya. Masih ingat pertama kali aku merokok karena ajakan dari seorang kawanku,  seorang kawan SMA ku waktu itu dia menyindirku " hah kaya banci aja loe kagak ngerokok, pake rok aja sana", yah seperti itulah Olokan dan sindiran  dia terhadapku waktu itu, karena merasa tertantang dengan olokan dan sidiran dia, lantas aku pun memberanikan diri untuk menghisap sebatang kenikmatan dari sebuah benda yang namanya rokok. (^^ konyolnya aku :P) padahal jika kita perhatikan dengan seksama para banci yang mangkal di pingir jalan pada merokok, so yang banci sapa ya ? perokok atau non perokok 

Awalnya aku batuk-batuk tapi seiring berjalannya waktu aku mulai merasakan kenikmatan dari rokok itu, di setiap hari perjalanan hidupku pun senantiasa di lalui dengan merokok, a man say there's no day without smoking. sehabis makan aku merokok, setelah mandi aku merokok, lagi jenuh aku merokok, saat hendak masuk sekolah aku merokok, saat istirahat sekolah aku merokok sembunyi di wc sekolah ahahaha dan saat aku pup (maaf) merokok menjadi bagian dalam hidupku..ahaha...^^

yaa begitulah semakin hari semakin asik aku berteman dengan yang namanya rokok. so i'm an addicted to cigarette, yah aku kecanduan dengan yang namanya rokok saat itu. jika seorang perokok bilang lebih baik tidak makan nasi 1 kali dari 2 kali makan sehari daripada tidak merokok 1 hari, maka aku jawab ya emang seperti itu saat aku kecanduan lebih baik melewatkan kesempatan makan 1 kali daripada tidak merokok, jika ada yang bilang tidak enak kalau pup sambil tidak merokok di air aku jawab betul memang ngak enak kalau pup sambil tidak merokok, dan jika ada seorang perokok yang bilang sesudah makan tidak merokok seperti sayur tanpa garam, atau seperti pup tanpa cebok, aku bilang ya itu semua emang betul begitulah saat kita kecanduan dengan rokok, begitulah yang aku rasakan

"JUJUR ROKOK BISA MEMBERIKAN KENYAMANAN BAGI PENGUNANYA" itulah yang aku rasakan

I change my life when i was 21th years old

berjalan waktu dan bertambah dewasanya aku, aku pun mulai melakukan perenungan akan kelakuan ku yang satu ini, semester 2 saat aku kuliah aku mulai menyadari bahwa merokok it aku rasa tidak berguna sama sekali, saat aku renungkan bahwa aku telah merokok dari SMA hingga aku kuliah, aku sadar bahwa aku telah membuang-buang uang untuk suatu hal yang merugikan diriku sendiri, kesehatanku mulai terpengaruh aku mulai terkena asma akut, kemudian di sekitar bibirku mulai muncul bintik-bintik kehitaman dan bibirku nampak begitu hitam, Aku pun sedikit tepramen saat aku susah mendapatkan temanku itu (Rokok) emosiku labil, gelisah dan tidak merasakan ketenangan, dan kondisi seperti itu hanya akan reda saat aku bertemu kawanku itu, kawanku yang bernama rokok itu.  Aku sadari rokok sebuah kesalahan bagi kehidupanku, suatu hal yang sia-sia untuk aku lakukan, sesuatu yang tidak memberikan kemaslahatan bagi diriku sendiri, mulai dari situlah aku  berusaha untuk berhenti merokok. 

"i must stop and i must do that, smoking is not good for me"

2 Usahaku untuk berhenti merokok yang sia sia 

  1. usaha pertamaku untuk berhenti merokok adalah mengurangi jumlah konsumsi rokok perhari, misal saat itu aku merokok 2 bungkus perhari maka aku mulai mengurangi menjadi 1 bungkus sehari, kemudian dari 1 bungkus aku kurangi menjadi 1/2 bungkus perhari, lalu terus dan terus berkurang hingga menjadi tidak sama sekali untuk merokok. hasilnya adalah gagal total kebiasaan merokokku tetap saja berlanjut
  2. usaha keduaku adalah menkonsumsi permen anti rokok, aku dengar dari seorang kawankku katanya ada loh permen yang dapat membuat kita berhenti merokok tinggal beli aja di apotik, nah aku mencoba membeli permen itu dan sedikit berpengaruh sih, setelah aku makan permen itu saat aku merokok aku merasakan pahit dan berasa ngak enak merokok itu, tetapi tetap saja lama kelamaan hal ini juga gagal membuat aku berhenti merokok. rasa pahit saat merokok yang pertama kali aku rasakan setelah mengunyah permen, tidak terasa lagi yang ada adalah keniklmatan menghisap dari sebatang rokok malah menjadi imun terhadap permen itu.
aku mulai merasa menyerah untuk berhenti merokok, karena begitu susah aku untuk berhenti merokok, aku pun mulai melupakan untuk berhenti merokok dan memilih untuk menikmati hidup apa adanya, yah kata orang bilang let it flow like a river. toh kalau dah waktunya berhenti aku juga pasti berhenti.

"the time has come to say goodbye for cigarette"
hingga satu saat tibalah waktunya bagiku berhenti merokok, awalnya dari sebuah mata kuliah yang ada di institute tempat aku meimba ilmu, sebuah mata kuliah yang aku rasa cukup berat jika sampai aku gagal dan harus mengulang mata kuliah ini, nama kuliahnya adalah Analisis Lokasi teman-teman kampusku sering menyingkatnya menjadi Anlok, ya pelajaran ini cukup berat menurutku, karena kita mesti melakukan sebuah tugas besar di mana tugas besar itu mewajibkan kita untuk turun ke masyarakat (Survey), kemudian melihat potensi-potensi dari sumber daya alam dan sumber daya masyarakat itu sendiri yang dapat di kembangkan agar lingkungan masyarakat tersebut lebih maju dan mampu mandiri dan unggul.

aku berpikir jika sampai aku gagal mata kuliah ini sudah pasti aku mesti melakukannya bersama adik angkatan ku hal itu akan membuatku lebih canggung, lain halnya ketika aku melakukan tugas ini dengan teman2 seangkatanku, itu akan jauh lebih mudah, dan akhirnya aku bernazar saat itu disaksikan oleh teman terdekatku Rustanto.

 "jika nanti aku dapat nilai A atau B untuk mata kuliah ini aku berjanji akan berhenti untuk merokok ya Allah" 

temanku bilang janji ya janji sambil ngetawain karena dia tahu kalau aku tuh perokok berat, awas loh kalau sampai loe langar, ok bro aku berjanji aku pasti berhenti kalau aku dapat nilai bagus ^^. lagian kalau aku ke langar kan tinggal sholat aja bro, lagian langar kan tempat sholat candaku :P

da di du da da.....akhirnya tiba juga waktu dimana pengumuman hasil mata kuliah Anlok itu tiba, temen-temen perempuan yang pertama kali tahu bahwa hasil Mata kuliah Anlok telah di umumkan, perempuan itu selalu lebih rajin untuk mengcheck pengumuman di komputer yang disediakan oleh Fakultas teknik sipil dan perencanaan untuk pengumuman nilai, dari kejauhan fenti bilang Henk tuh nilai anlok dah keluar ^^, wah masa kataku..iyah timpal dia, lalu Rustanto yang sedang duduk di dekatku, yang menyaksikan aku saat berjanji untuk berhenti merokok itu dengan segera mengajaku untuk melihat hasil pengumuman ayo bro kita lihat penasaran nieh loe dapat apa, ya ya santai aja, kami pun berjalan menuju gedung jurusan teknik geodesi (no gedungnya aku lupa ^^), gedungku saat itu no 16 gedung jurusan teknik planologi...masih ingat saat itu aku lagi merokok, sebatang marlboro yang kuhisap saat itu,  puhh asap keluar dari mulut. pertama rustanto memasukan NRPnya di komputer dia mendapatkan B, wah dapat B aku bro slamat deh kawan kataku...giliran loe, aku masukin deh NRP aku di komputer itu 24-2002-062 itu adalah nomor ku, 24 berarti nomor untuk jurusan ku yaitu teknik planologi 2002 adalah tahun angkatan ku- 062 adalah nomor urut absenku dalam kelas ^^..ngak nunggu lama nilai pun keluar tringggggg ahh sama bro gwa juga dapat B, ahh kecewa sebenarnya aku berharap dapat a, ngak puas banget gwa dapat b ahh....terus aku lihat ke temenku tuh dia ketawa-ketawa, sementara  aku enak aja merokok, aku pun bertanya pada rustanto dari tadi dia ketawa2 aja 

  • Me:  kenapa loe ketawa ketawa aja ^^ bul..(kabul adalah pangilan akrab buat dia)
  • Bul:  yah loe pasti lupa ya, 
  • Me: kenapa emangnya bul..
  • Bul: yah beneran lupa loh, ngak inget loh ama janjimu
  • Me: janji apa ya? 
  • Bul: tuh yang di mulut loe
  • Me: Apaan rokok? loe mau ?
  • Bul: yah loe bukan itu tapi loe inget ngak ma nazar loeh soal rokok, kalau loe dapat A atau B loe bakalan berhenti merokok
  • Me: Astagfirulloh aku lupa, wah bener loe aku mesti berhenti merokok :(, padahal lagi enak nieh timpalku, masih panjang juga rokoknya
  • Bul: loe dah janji loh dah mau berhenti
  • Me: ya deh aku buang nieh rokok (sedikit sick heart soalnya lagi enak waktu itu)
  • Bul: bener nieh mau berhenti hihihihihi
  • Me: ya lah toh aku dah nazar
aku berhenti merokok saat itu, tapi itu ngak lama ^^, sorenya aku merokok lagi soalnya aku merasa tersiksa, dan aku pun belum siap untuk berhenti merokok, sore itu aku pergi main ke studio band kk keponakanku. sore itu  aku ngobrol ama pegawai kk ku namanya  koko, aku akrab ma dia soalnya kami sering maen musik

Koko : dha punya rokok ngak ?
Me : wah ngak punya ko, aku dah berhenti merokok nieh

Koko : wah, ko bisa ya, bukannya kemarin masih merokok?

Me : yah sih tadi pagi juga masih ngerokok, cuma pas siang aku berhenti 
Koko : kenapa emangnya?
Me: ya aku nazar, kalau mata kuliah Anlok dapat a atau b aku mau berhenti merokok dan aku dapa b ko, jadi aku berhenti deh

Koko : oh gitu ya
Me : ya ko, tersiksa juga nieh berhenti ngerokok secara tiba-tiba gini,..berasa gimana lagi
Koko : oh gitu, kalau nazar tuh ya, ngak usah langsung loe lakuin sekarang pas loe dikabul keinginannya, kalau loe dah siap bayar tuh nazar, ya loe bayar, tapi ngak boleh putus niat loe tuh
Me: oh gitu ya ko, berarti kalau aku bayar nazar itu besok bisa ya

Koko: ya kalau dah siap loe buat berhenti merokok berhenti besok ya lakuin lah, Allah ngak pernah bikin kita susah kok bro

Me: bener juga kata loe ko, ya udah deh buat perpisahan terakhir kalinya loe beli deh malboro 1 bungkus
Koko: oke mana uangnya

Me : nieh ( Rp 10.000 kuserahkan pada koko, harga malboro saat itu Rp 7500) beli yang merah ya jangan yang putih ^^


sore itu aku ditemanin koko bermain gitar dan merokok, dan itu menjadi perpisahan terakhir ku dengan rokok kesukaanku Malboro.esok hariya aku dah mulai membayar nazarku.
1 hari aku lewati tanpa merokok, rasanya menderita banget keringat dingin dan emosi yang tak menentu
2 hari aku lewati tanpa merokok, rasa yang sama aku rasakan, gelisah dan pederitaan yang menyiksa 
3 hari aku lewati tanpa merokok, aku mulai bisa mengendalikan keinginan aku untuk merokok walau terkadan perasaan menderita muncul juga
1 minggu aku mulai berhenti total dari merokok dan sudah merasa bisa mengendalikan keinginan ku untuk tidak merokok
1 bulan perasaan ingin merokok muncuk kembali dalam pikiran aku, tetapi aku lawan karena aku sudah punya janji sama Allah
3 bulan hal yang sama keinginan untuk merokok muncul lagi, tapi aku teguh dengan niatku untuk berhenti merokok
1 tahun sudah Alhamdulillah aku sudah bisa membayar nazarku dan aku pun terbebas dari Merokok

aku bersyukur sekali akhirnya aku sudah tidak merokok lagi, terimakasih ya Allah. ^^
begitulah kisahku terbebas dari merokok


People's asking me: Bagaimana caranya kamu berhenti merokok?
Beberapa orang terdekat denganku bahkan orang lain bertanya kepadaku bagaimana caranya kamu berhenti merokok, padahal aku tahu dulu tuh kamu perokok berat, ampir tiap kali aku lihat kamu pasti sedang merokok'

You know what is my answer?
Jawabku adalah seberapa besar niat kamu untuk tidak merokok? semuanya tergantung niat kamu untuk berhenti, tanpa niat yang kuat usaha kamu untuk berhenti merokok sia-sia belaka, apapun usaha yang kamu lakukan untuk berhenti merokok takan berhasil jika kamu belum sungguh2 memiliki keinginan untuk berhenti. Tanyakan pada diri kamu sendiri sudah siap dan mau untuk berhenti merokok tidak? jangan tanya kepadaku ^^

Just For Laughs
  1. "merokok tuh sebenarnya obat loh, loe bisa terhindar dari penyakit bungkuk, kalau yang ngak merokok pasti bakalan kena penyakit bungkuk, tahu ngak kenapa? orang yang merokok rentan usia mati muda, sementara yang tidak merokok mayoritas berumur panjang, jadi yang merokok ngak bakalan ngerasain bungkuk di hari tua^^:" becanda aja umur tuh kan gimana Allah ^^
  2. eh apa bedanya loe isap tembakau ama isap daun mangga yang loe bakar di halaman rumah toh sama-sama asap kan ?

Prinsip ku memilih berhenti merokok sebagai muslim
Seorang muslim tuh mesti tahu mana yang baik dan buruk buat dirinya sendiri karena dasar keimanan kita tuh taqwa, yang berarti menjauhi segala laranganya dan mematuhi peritahnya" apa yang Allah larang pasti yang buruk dan ngak baek buat hidup kita, dan apa yang Allah perintahkan adalah yang baik buat kehidupan kita. nah berdasarkan pandagan ini merokok tuh menurutku ngak baek buat hidup aku, aku sama aja medzalimi diri sendiri jika tetap memilih merokok ^^


$pkšr'¯»tƒ tûïÏ%©!$# (#qãYtB#uä (#qà)®?$# ©!$# ¨,ym ¾ÏmÏ?$s)è? Ÿwur ¨ûèòqèÿsC žwÎ) NçFRr&ur tbqßJÎ=ó¡B ÇÊÉËÈ    



Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah sebenar-benar takwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam.
(QS. 3:102)


* ã@sW¨B Ïp¨Yyfø9$# ÓÉL©9$# yÏããr tbqà)­GßJø9$# ( ̍øgrB `ÏB $uhÏGøtrB ㍻pk÷XF{$# ( $ygè=à2é& ÒOͬ!#yŠ $yg=Ïßur 4 y7ù=Ï? Ót<ø)ãã šúïÏ%©!$# (#qs)¨?$# ( _q<ø)ãã¨r tûï͍Ïÿ»s3ø9$# â$¨Y9$# ÇÌÎÈ   




Perumpamaan syurga yang dijanjikan kepada orang-orang yang takwa ialah (seperti taman); mengalir sungai-sungai di dalamnya; buahnya tak henti-henti sedang naungannya (demikian pula). Itulah tempat kesudahan bagi orang-orang yang bertakwa; sedang tempat kesudahan bagi orang-orang kafir ialah neraka.
(QS. 13:35)


So kalau pandangan loe gimana ? 

kalau menurut loe baek lanjutkan aja bro ^^, tapi ini semua adalah pandangan hidup aku, i'm not intruded your life i just share my life, and it's all about my life story ^^




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Dinamika kota Kelahiranku


Bandung adalah nama kotaku, kota dengan sejuta keindahan ^^(in my opinion), udara yang dingin dan sejuk, embun pagi yang senantiasa menyapa dikala pagi, dan akan hilang kala sang surya mulai meninggi....rumput yang hijau, sawah yang terhampar, aliran sungai yang bersih dan gunung gunung yang mengelilingi kotaku ini....ah begitu nyaman kotaku ini....

masih terngiang didalam pikiranku, dikala aku masih bocah, bermain dan berlari-lari di pematang sawah yang terhampar luas sejauh mata memandang, boneka jerami yang selalu bergoyang menemani hari-hari kami dalam bermain, burung pipit yang senantiasa berkicau dan mencuri padi yang mulai menunduk, kala padi itu mulai berisi...Celoteh ku waktu itu ^^

ahaha si abah sibuk mengoyang goyangkan boneka padinya.... 

semakin lama padi mulai menguning...dan pematang  sawah pun akan terlihat indah dikala senja mulai tengelam, langit mulai berubah warna menjadi jingga dan suara belalang mulai benryanyi di kala malam. kala musim panen telah tiba kami riang bermain, bermain bola, bermain layangan, dan kadang mencari belalang, jangkrik yang  senantiasa menghuni celah-celah dari rekahan sawah yang retak karena mulai mengering...^^ dan kala para petani mulai mengairi sawahnya kembali, yang tandus untuk memulai masa menanam padi kembali, terkadang kami mengunakannya terlebih dahulu untuk bermain-main. Beralari dan saling lempar lumpur hingga memenuhi kepala kami, ^^ ah begitu indahnya kotaku....^^ ....

"tapi itu dulu, lain hal dengan sekarang"

Bandung kotaku yang penuh dengan keanekaragamannya dan dinamika kotanya yang begitu pesat, kini mulai mengalami perubahan yang sangat signifikan. Pematang sawah tempat kami bermain, kini berubah menjadi gedung-gedung, pabrik, perumahan dan jalanan. Mengusur semua kenangan indahku dulu, gunung-gunung batu itu telah memakan hijaunya taman bermainku. Polusi udara yang panas, kemacetan, senantiasa mengisi hari hari ku saat ini, dulu ketika pagi menyosong masih bisa kulihat embun pagi menempel di kaca-kaca rumah atau mobil, tapi sekarang? 
pagi ku sudah tak seindah dulu lagi dan tak sesejuk dulu lagi.

Dulu air melimpah ruah bahkan masih ada ketersediaan air kala musim kemarau tiba, tapi sekarang? musim kemarau tiba kami harus susah payah mencari air bahkan mesti mengeluarkan uang dari kantong kami, airku tak gratis lagi. dulu bila tiba waktunya musim penghujan kami tak perlu memikirkan apapun dan tak perlu merasa cemas sedikitpun, tapi sekarang? meusim penghujan tiba, kami harus bersiap dengan bencana banjir yang akan datang menimpa kami.

mengapa Bandung ku tercinta menjadi seperti ini? 
haruskah perubahan yang dilakukan  demi kemajuan dan kemodernan kota mengorbankan alamku yang indah? tidak bisakah kita hidup berdampingan dan melakukan pembangunan yang lebih arif terhadap lingkungan. sudah seharusnya proses pembangunan lahan, kota, bisnis, masyarakat, dsb yang dilakukan berprinsip untuk memenuhi kebutuhan sekarang tanpa mengorbankan pemenuhan kebutuhan generasi masa depan. yah kita membutuhkan pembangunan yang berkelanjutan a sustainable development.  

Apa kita hendak mewariskan kondisi lingkungan yang buruk terhadap anak cucu kita, apa jadinya? 
oh Bandung dimana Alammu yang indah dulu?
dimana bandungku yang tekenal dengan Bersih Hijau dan Berbunganya?

wahai para pemimpin dan petinggi perhatikanlah kondisi  lingkungan ini yang semakin hari semakin memburuk, dengan dalil kemajuan teknologi dan perekonomian rakyat memanglah penting, tetapi tidak mengorbankan alam sebagai tumbalnya,benahilah lingkungan kita karena alam tidak akan diam dengan kerusakan yang telah kita kerjakan, janji Allah itu pasti


"Maka apakah orang-orang yang berbuat makar yang jahat itu merasa aman (dari bencana) ditenggelamkannya bumi oleh Allah bersama mereka, atau datangnya azab kepada mereka dari tempat yang tidak mereka sadari? (QS. An-Nahl: 45)"

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

It,s Nice to Hear ^^


Entri Populer